Pengiriman Gratis ke Seluruh Kota di Indonesia *

Inspiration |

Hair: 10 Hair Hacks yang Akan Memudahkan Kamu Merawat Rambut!

Rambut indah terawat tentu saja menjadi impian setiap orang. Akan tetapi, padatnya aktitivitas membuat kita tidak memiliki waktu untuk melakukan perawatan rambut. Untuk tetap bisa mewujudkan rambut yang indah, Pro Beauty Care memiliki kumpulan hair hacks tanpa menghabiskan waktu, tenaga, maupun uangmu.

1. Gunakan handuk atau kantung plastik saat menggunakan kondisioner untuk kelembaban maksimal

Rambut dalam keadaan terbungkus akan membuat pori-pori kutikula rambut terbuka sehingga kondisioner dapat meresap dengan sempurna. Trik ini akan memaksimalkan proses conditioning dengan kondisioner atau masker rambut. Lupakan alat steam rambut seperti di salon yang dijual dengan harga mahal! Cukup bungkus rambutmu dengan handuk setelah kamu mengaplikasikan kondisioner. Tunggu selama 15 menit, lalu buka handuk dan bilas rambutmu. Tadaaa!  Rambutmu akan menjadi lebih halus!

2. Gunakan air dingin untuk membilas rambut setelah keramas agar kutikula rambut tertutup kembali

Air dingin mampu menutup pori-pori kutikula rambut, sehingga mampu mengunci kelembaban rambut setelah keramas. Bilas rambutmu dengan air dingin hingga benar-benar bersih setelah keramas. Jangan lupa juga untuk menggunakan kondisioner ya!

3. Gunakan gel lidah buaya sebagai masker rambut

Lidah buaya mampu menutrisi, melembutkan, dan menyehatkan rambutmu. Gunakan lidah buaya sebagai masker rambut agar kamu terhindar dari berbagai permasalahan rambut. Aplikasikan gel lidah buaya ke seluruh batang rambut setelah kamu selesai keramas, tunggu selama 20 menit lalu bilas rambutmu dengan air bersih.

4. Aplikasikan hairspray menggunakan sikat gigi untuk mengatasi rambut yang statis

Rambut yang statis membuat penampilanmu tampak kurang sempurna. Untuk mengatasinya, kamu bisa mengaplikasikan hair spray di permukaan rambut dengan menggunakan sikat gigi. Pastikan kamu menggunakan sikat gigi yang bersih dari kuman ya!

5. Sisir rambut sebelum kamu keramas

Membiarkan rambut dalam kondisi berantakan akan membuatnya kusut saat dikeramas. Alhasil, rambutmu jadi sulit disisir dan rontok setelah kamu selesai keramas. Jadi, sangat penting untuk menyisir rambutmu sebelum kamu keramas, terlebih jika kamu memiliki rambut yang tebal atau keriting. Sisirlah dari bagian tengah ke ujung rambut, lalu lanjutkan dari bagian pangkal ke ujung rambut.

6. Buat salt spray dengan mencampurkan bubuk sea salt dan air bersih

Salt spray berguna untuk melembabkan dan menyegarkan rambut yang kering maupun dehidrasi karena terkena panas. Semprotkan salt spray setiap beberapa jam sekali agar rambutmu tetap sehat, lembab, dan segar ya. Cukup campurkan air bersih dan sea salt secukupnya dan salt spray buatanmu siap kamu untuk gunakan!

7. Gulung rambut untuk memotong rambut bercabang

Rambut bercabang yang sering mengganggu penampilan bisa kamu atasi dengan cara mudah kok. Pisahkan rambut menjadi beberapa bagian (3 cm per bagian), lalu potong helai rambut yang keluar dari gulungan. Rambutmu pun akan kembali rapi dan tidak lagi bercabang! Kamu juga bisa mencegah rambut bercabang dengan mengikuti cara-cara khusus dari Pro Beauty Care di sini.

8. Bersihkan rambut dengan dry shampoo saat tak sempat keramas

No more bad hair day with a dry shampoo! Saat kamu tak ada waktu untuk keramas, kamu tetap bisa membersihkan rambutmu menggunakan dry shampoo. Dry shampoo menjadi pengganti shampoo yang mampu membersihkan rambut dalam waktu singkat saat kamu tak sempat keramas. Aplikasikan dry shampoo secukupnya ke rambut dan rambutmu pun akan kembali bersih dan segar.

9. Aplikasikan bedak sebagai pengganti dry shampoo

Dry shampoo habis sedangkan rambutmu lepek dan kamu tidak ada waktu untuk keramas? Gunakan bedak bayi tabur untuk mengatasi rambut lepekmu! Bedak bayi tabur mampu menyerap minyak pada tiap helai rambut penyebab rambut lepek. Cukup aplikasikan bedak tabur secukupnya, lalu sisir rambut hingga rapi dan tak lagi lepek.

10. Aplikasikan hair spray dengan sikat gigi agar merata

Saat kamu ingin tatanan rambutmu rapi tanpa rambut statis, gunakan hair spray dengan cara berbeda, yaitu menggunakan sikat gigi. Bulu kuas sikat gigi yang rapat dapat menjadikan rambut yang statis menjadi rapi kembali. Semprotkan hair spray ke arah rambut, lalu sikat perlahan menggunakan sikat gigi. Tatanan rambut yang rapi kini jadi milikmu!

Selain mudah dan praktis, hair hacks tersebut juga tidak membutuhkan banyak biaya. Jadi, tak hanya menghemat uang, tetapi kamu juga dapat menghemat tenaga dan waktu. Baca juga tips dari Pro Beauty Care untuk menciptakan volume rambut dengan mudah di sini!